AKHLAKIBADAHRAMADHANSD IT Al-Wahdah Bombana

Tebar Ifthar Anak Kelas Atas SD IT Al-Wahdah Bombana Dirangkaikan Buka Puasa Bersama

Sebagai wujud kepedulian dari SD Islam Terpadu Al-Wahdah Bombana, terutama dari kelas atas, mulai dari kelas 4 sampai 6, dilakukan tebar ifthar dirangkaikan buka puasa bersama.

Kegiatan tersebut dilakukan pada Sabtu (30/03/2023) mulai pukul 16.30 WITA. Anak-anak SD diminta untuk membawa tiga paket. Dua paket untuk dibagikan. Satu paket untuk dikonsumsi sendiri.

Sementara itu, para orang tua atau wali murid disediakan menu berbuka puasa oleh sekolah. Pusat kegiatan ini adalah di Masjid Darul Ilmi, pondok pesantren (ponpes) Al-Wahdah Bombana putra, Kelurahan Poea, Kecamatan Rumbia Tengah.

Tausyiah Ustaz Aidil Musakar

tebar-ifthar-2

Anak-anak melakukan tebar ifthar atau makanan berbuka puasa untuk warga sekitar pondok pesantren. Mereka mendatangi rumah ke rumah sambil membagikan makanan yang telah dibawa.

Selesai berkeliling tebar ifthar tersebut, anak-anak dan para orang tua dikumpulkan kembali di Masjid Darul Ilmi. Ustaz Aidil, Pimpinan Ponpes Al-Wahdah Bombana, menyampaikan tausyiahnya.

Beliau mencontohkan kepribadian dan sifat Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam. “Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam paling baik akhlaknya dan lebih baik lagi di bulan Ramadhan.”

Ustaz Aidil memberikan apresiasi kepada para murid SD IT Al-Wahdah Bombana yang sudah melakukan tebar ifthar tersebut. Tebar ifthar adalah wujud bersedekah. Beliau memberikan gambaran bahwa bersedekah itu adalah menanam benih. Bisa dilipatgandakan sampai 700 kali lipat.

“Anak-anak diajari untuk bersedekah di bulan ini,” kata ustaz lulusan Sekolah Tinggi Islam dan Bahasa Arab (STIBA) Makassar ini.

Mendapatkan Semuanya

tebar-ifthar-3

Menurut yang diketahui oleh banyak orang, bahwa memberikan sedekah berbuka puasa untuk orang yang berbuka puasa, maka si pemberi akan mendapatkan pahala puasa, tanpa mengurangi pahala puasa dari orang yang diberi. Namun, Ustaz Aidil memberikan gambaran yang lebih daripada itu,

“Imam Ibnu Rajab Al-Hambali rahimahullah, saat kita memberikan hidangan kepada orang yang berpuasa, tidak hanya pahala puasa yang kita dapat, tetapi juga ibadah-ibadah lainnya. Sholatnya, tilawahnya, dan lain sebagainya.”

Lanjut Ustaz Aidil lagi, “Makanya, paling bagus bersedekah kepada anak-anak pesantren. Sejak Subuh hingga Subuh lagi, semuanya isinya ibadah. Mereka membaca Al-Qur’an dan pahala membacanya adalah per huruf. Bayangkan, kalau santri sering mengulangi membaca, berapa pahala yang akan kita dapatkan?”

tebar-ifthar-1

Ustaz Aidil memberikan motivasi, “Rugi sekali jika tidak memperbanyak amal saleh kita. Penyesalan orang-orang yang sudah meninggal dunia karena mereka tidak bisa menambah amal saleh.”

Selesai salat Maghrib berjamaah adalah makan bersama sampai sekitar pukul setengah tujuh malam, anak-anak bisa dijemput oleh orang tua atau walinya sendiri.

Untuk dokumentasi tebar ifthar, silakan bisa langsung ke akun TikTok Wahdah Islamiyah Bombana dengan link di bawah ini:

https://vt.tiktok.com/ZSF4N4Wod/ 

Jika tulisan di atas bermanfaat untuk orang lain, silakan dishare, ya! Syukron wa jazakumullah khairan, terima kasih. Untuk yang menggunakan HP, jika ingin memberikan reaksi terhadap tulisan di atas, bisa klik tanda tiga garis mendatar di bawah!
Loading spinner

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *